Temukanlah unsur-unsur bahasa dalam berita eksplanasi "Muncul Awan Seperti Gelombang

Berikut ini adalah pertanyaan dari raishaghania91 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Temukanlah unsur-unsur bahasa dalam berita eksplanasi "Muncul Awan Seperti Gelombang Tsunami di Aceh, Ini Penjelasan BMKG", lalu lengkapilah tabel di bawah ini dengan contoh-contoh kalimat yang mengandung unsur kebahasaan ini. Ada/Tidak "beri tanda centang atau silang Penggunaan dalam Kalimat 1 Kalimat tunggal 2. Kalimat majemuk 3. Konjungsi kronologis 4. Konjungsi kausalitas 5. Kata ganti​
Temukanlah unsur-unsur bahasa dalam berita eksplanasi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kaidah kebahasaan yang terdapat pada teks eksplanasi tersebut adalah kalimat tunggal, kalimat majemuk, konjungsi kausalitas. dan kata ganti orang.

Pembahasan

Kaidah kebahasaan teks eksplanasi adalah

  • konjungsi kronologis (kemudian, sebelumnya, sesudahnya, dsb.),
  • konjungsi kausalitas (sebab, karena, sehingga, dsb.),
  • kata benda yang merujuk pada fenomena (banjir, tsunami, longsor, dsb.),
  • istilah teknis (episentrum, erupsi, atmosfer, dsb.).

Namun, tidak menutup kemungkinan ada kaidah kebahasaan yang berbeda dari sumber yang lain.

Kalimat tunggal (kalimat simpleks) adalah kalimat yang mempunyai satu klausa (satu subjek dan satu predikat). Contohnya: (1) Aku sedang belajar. (2) Adik bermain.

Kalimat majemuk (kalimat kompleks) adalah kalimat yang mempunyai lebih dari satu klausa dan dihubungkan oleh kata hubung intrakalimat. Contoh: Aku sedang belajar ketika adik bermain. (2) Aku tetap berangkat sekolah meskipun belum sarapan.

Kata ganti (pronomina) adalah jenis kata yang dipakai untuk menggantikan orang atau benda. Contohnya: aku, kamu, dia, kami, kalian, mereka, -ku, -mu, -nya.

Pada teks tersebut, terdapat

  1. kalimat tunggal (Potensi terjadinya cuaca ekstrem di wilayah dihubungkan dengan munculnya fenomena awan arcus tersebut),
  2. kalimat majemuk (Namun begitu, masyarakat diminta tetap waspada  jika menemukan pembentukan awan seperti ini karena dapat menimbulkan potensi hujan lebat.),
  3. konjungsi kausalitas (oleh sebab itu, karena, sehingga),
  4. kata ganti (nya).

Tidak ditemukan konjungsi kronologis pada teks tersebut.

Pelajari lebih lanjut

  1. Kaidah kebahasaan teks eksplanasi yomemimo.com/tugas/2239643
  2. Kalimat simpleks dan kompleks: yomemimo.com/tugas/1620606

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh zuchrina dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 16 Apr 22