Analisis Kaidah Kebahasan biografi Susi Pudjiastuti

Berikut ini adalah pertanyaan dari novitacatur pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Analisis Kaidah Kebahasan biografi Susi Pudjiastuti

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Susi Pudjiastuti lahir pada 15 Januari 1965 di Pangandaran, Jawa barat. Ayahnya bernama H.Ahmad Karlan dan ibunya bernama H. Suwuh Lasminah. Keluarga Susi memiliki usaha ternak. Kakek buyutnya adalah Haji Ireng, yang dikenal sebagai tuan tanah di daerahnya.

Setelah mengenyam pendidikan hingga tingkat SMP, Susi melanjutkan pendidikannya ke SMA Negeri 1 Yogyakarta, namun saat kelas 2 Susi dikeluarkan dari sekolah karena keaktifannya dalam gerakan Golput.

Setelah putus sekolah, Susi menjual perhiasannya dan mengumpulkan modal sejumlah Rp.750.000 untuk menjadi pengumpul ikan pada tahun 1983. Bisnisnya berkembang, hingga pada tahun 1996 Susi mendirikan pabrik pengolahan ikan yakni PT ASI Pudjiastuti Marine Product dengan produk unggulan lobster yang diberi merek "Susi Brand." Bisnis pengolahan ikan ini pun meluas hingga ke Asia dan Amerika.

Pada tahun 2004, Susi memutuskan membeli pesawat Cessna Caravan seharga Rp20 miliar untuk mengangkut lobster dan ikan segar tangkapan nelayan Indonesia ke Jakarta dan Jepang. Call sign yang digunakan adalah Susi Air. Dua hari setelah tsunami melanda Aceh, Cessna Susi merupakan pesawat pertama yang berhasil mencapai lokasi bencana untuk mendistribusikan bantuan kepada para korban yang berada di daerah terisolasi.

Peristiwa itu mengubah arah bisnis Susi. Di saat bisnis perikanannya mulai merosot, Susi menyewakan pesawatnya. Selama tiga tahun, perusahaan penerbangannya semakin berkembang. Sekarang perusahaan penerbangan Susi Air telah mengoperasikan 50 pesawat. Pada tahun 2008, beliau membuka sekolah pilot Susi Flying School melalui PT ASI Pudjiastuti Flying School.

Susi Pudjiastuti ditunjuk sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan dalam Kabinet Kerja Joko Widodo dan Jusuf Kalla, yang ditetapkan secara resmi pada 26 Oktober 2014. Sebelum dilantik, Susi melepas semua posisinya di perusahaan-perusahaannya untuk menghindari konflik kepentingan antara dirinya sebagai menteri dan sebagai pemimpin bisnis. Selain itu, agar dapat bekerja maksimal menjalankan pemerintahan, khususnya di bidang kelautan dan perikanan. Susi sempat dua kali bercerai dan kemudian menikah dengan Christian von Strombeck. Dari pernikahannya, beliau memiliki tiga orang anak, yakni Panji Hilmansyah, Nadine Kaiser, dan Alvy Xavier.

Terimakasih :D

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Marlz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 07 Jul 21