Berikut ini adalah pertanyaan dari isab3667 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Aku Suka Restoranku:
Hari Minggu yang cerah kemarin, aku datang ke sebuah restoran bersama empat orang sahabatku, Fira, Saskya, Lala dan Ara. Sebenarnya Lisa ingin ikut, tetapi ia batal karena harus menjenguk saudaranya yang sedang sakit.
Sampai di restoran, mataku terbelalak karena banyak sekali pelanggannya. Untung saja kursi dan mejanya cukup untuk menampung para pelanggan itu. Ruangannya memang luas sekali. Tetapi para pelayan sampai kewalahan melayani.
Tiba-tiba aku dan Fira punya ide. Kami ingin membantu pelayan di sini. Aku membantu memasak karena hobiku memasak. Aku ikut memasak udang Lala membantu membuat minuman jelly soda. Hmm, ternyata mudah lho cara membuatnya. Campur sana campur sini. Mencampurnya boleh sambil bernyanyi, tralalalala...lalu, jadilah!
Fira membantu dan Saskya membantu melayani pembeli. Mereka menanyakan apa yang akan dipesan. Kemudian mencatatnya di buku pesanan. Waduh, cara menulis nama makanan dan minuman agak sulit, sebab kebanyakan bahasa asing.
Sementara Ara membantu menyiapkan peralatan yang akan dipakai untuk menyajikan makanan dan minuman. Piring, mangkuk, sendok, garpu, gelas.
Tak terasa hari sudah sore. Kami sampai lupa makan siang. Jadi aku dan teman-teman memutuskan makan sore hari saja. Olala, ternyata pemilik restoran menyukai kami. Sebagai tanda terima kasih kami boleh makan gratis di restoran itu.
“Yea... Hoooreee!” sorak kami berlima.
Fira lahap sekali menyantap ayam panggang. Lala enak benar menikmati jus stroberi. Lainnya asyik mengunyah cup cakes yang bentuknya lucu.
Hei, mau tahu apa bentuk cup cakes-nya? Wow, bentuknya seperti hati, lho. Lucu, kan?
Hahaha, sampai-sampai Saskya sayang untuk memakannya dan ia membawanya pulang.
Setelah makan, kami semua pulang dengan hati gembira.
sumber: Rumah Oren
Penjelasan:
maap kalo salah!
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mayadakartika480 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 27 May 23