Apa pengertian wudu?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari fajarmuhamadfajar748 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa pengertian wudu?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

PEMBAHASAN

Bismillahirrahmanirrahim, Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Berwudhu merupakan salah satu cara mensucikan diri dari hadats. Berwudhu biasanya dilakukan sebelum melakukan salat.

Rukun Wudhu

Rukun wudhu merupakan tahapan yang wajib dilakukan dalam wudhu. Tanpa melaksanakan rukun wudhu, maka wudhu dianggap batal dan tidak sah. Beberapa rukun wudhu yaitu :

1. Niat , dibaca sebelum melaksanakan wudhu

Bacaan niat wudhu : Nawaitul wudhu a liraf'il hada tsil ashghari  fardhal lillaahi ta'aala.

2. Membasuh muka, yaitu membasuh seluruh bagian wajah

3. Membasuh kedua tangan hingga siku

4. Mengusap kepala dengan air, menurut mazhab syafi'i hanya sebagian saja dan menurut mazhab maliki seluruh bagian kepala

5. Membasuh kedua kaki hingga batas mata kaki

6. Tertib, yaitu sesuai urutannya

Sunnah Wudhu

Sunnah wudhu adalah hal-hal yang bils dilakukan mendapat pahala. Hal inj pernah dilakukan oleh Nabi SAW saat berwudhu namun tidak wajib dilakukan. Sunnah wudhu diantaranya :

1. Bersiwak (menyikat gigi) sebelum berwudhu

2. Membasuh kedua telapak tangan sampai pergelangan tangan

3. Berkumur-kumur

4. Menghirupkan air dengan hidung

5. Mendahulukan sesuatu dari yang kanan

6. Membasuh sebanyak tiga kali

7. Membersihkan bagian telinga

8. Membasuh jari kaki dan tangan

9. Berdoa setelah berwudhu

Hal Yang Membatalkan Wudhu

  1. Buang angin (kentut)
  2. Keluar sesuatu dari qubul dan dubur
  3. Hilang kesadaran (tidur) atau hilang akal
  4. Bersentuhan dengan yang bukan mahram
  5. Terkena najis dan berhadas

Pelajari Lebih Lanjut

Detil Jawaban

Mapel : Bahasa Arab

Kelas : VI

Bab : 6

Materi : Berwudhu

Kode kategorisasi : 7.14.6

Kata Kunci : berwudhu, sunnah wudhu, rukun wudhu, hal yang membatalkan wudhu

≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡≡

#Attaembul

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh unknown dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 01 Apr 20